MORUT – Sebanyak 1.588 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) lingkup Pemerintah Daerah Morowali Utara resmi menerima Surat Keputusan (SK) Pengangkatan Tahap I Formasi Tahun 2024. Penyerahan dilakukan langsung oleh Bupati Morowali Utara, Dr. dr. Delis Julkarson Hehi, MARS, di pelataran Kantor Bupati Morut, Selasa (7/10/2025).
Acara tersebut turut dihadiri Wakil Bupati H. Djira K., S.Pd., M.Pd., Kapolres Morut AKBP Reza Khomeini, S.I.K., Kajari Morut Mahmuddin, S.H., M.H., Danramil 1311-03 Petasia Kapt. Inf. Amrul, serta sejumlah pejabat eselon II dan III lingkup Pemda Morut.
Dari total SK yang diserahkan, 1.410 tenaga teknis, 141 tenaga kesehatan, dan 37 guru resmi bergabung memperkuat jajaran ASN Morowali Utara.
“Tidak Semua Daerah Bisa Seberuntung Kita”
Dalam sambutannya, Bupati Delis menegaskan bahwa menjadi PPPK adalah kesempatan berharga yang patut disyukuri dan dijalani dengan penuh tanggung jawab.
“Tidak semua daerah bisa seberuntung Morowali Utara. Ini adalah hasil kerja keras dan komitmen pemerintah daerah dalam menata keuangan serta memperjuangkan formasi ASN agar pelayanan publik semakin baik,” ujar Bupati Delis.
Ia mengingatkan seluruh ASN, termasuk PPPK, untuk memegang teguh nilai dasar ‘BerAKHLAK’ — berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif.
“Core value BerAKHLAK bukan sekadar slogan, tapi harus menjadi cara berpikir, bersikap, dan bekerja kita setiap hari,” tegasnya.
Bupati Delis juga mengajak para PPPK untuk bekerja dengan keikhlasan dan rasa syukur.
“Kita ini bukan hanya abdi negara, tapi juga abdi masyarakat. Bekerjalah dengan hati, karena pelayanan yang tulus akan melahirkan hasil kerja yang berkualitas,” ujarnya penuh semangat.
“Selamat melayani, selamat mengabdi, dan selamat berbuat yang terbaik untuk Morowali Utara yang kita cintai,” tambahnya.
1.200 SK PPPK Tahap II Segera Menyusul
Sementara itu, Kepala BKPSDM Morowali Utara, Drs. Nimrod A. Tandi, M.Si, menyampaikan bahwa sekitar 1.200 SK PPPK Tahap II saat ini masih dalam proses di Badan Kepegawaian Negara (BKN).
“Apabila prosesnya cepat selesai, kami berharap penyerahan SK PPPK Tahap II dapat dilaksanakan bersamaan dengan perayaan HUT Morowali Utara pada 23 Oktober 2025 mendatang,” jelas Nimrod.
Penyerahan SK tahap pertama dilakukan secara simbolis oleh Bupati Delis, didampingi Wakil Bupati Djira dan unsur Forkopimda, kepada perwakilan PPPK yang hadir.
Komitmen Morowali Utara Bangun ASN Berintegritas
Penyerahan SK PPPK ini menjadi bukti nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Morowali Utara dalam memperkuat kapasitas sumber daya manusia aparatur.
Melalui rekrutmen dan pembinaan yang berkelanjutan, Pemda Morut bertekad membangun birokrasi yang profesional, berintegritas, dan berorientasi pada pelayanan publik yang berkualitas.
“ASN yang kuat akan melahirkan pemerintahan yang tangguh. Kita ingin Morowali Utara tumbuh bukan hanya secara ekonomi, tapi juga dalam hal integritas, disiplin, dan kualitas pelayanan,” tutup Bupati Delis. (Tim)

