MORUT – Sejumlah pemerhati otomotif Morowali Utara khususnya roda empat bersepakat akan menyelenggarakan Morut Fun Slalom November 2025 dalam pertemuan Senin (20/10) malam di Kolonodale.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangkaian merayakan 12 Tahun Morowali Utara. “Kegiatan ini sekaligus memperkenalkan kepada masyarakat Sulawesi Tengah umumnya dan Morowali Utara khususnya tentang komunitas mobil di Morowali Utara,” jelas Ichal selaku ketua panitia yang juga bagian dari Komunitas Mobil Cyber Speed.
Untuk pelaksanaan kegiatan, panitia sudah melakukan audience dengan Pemkab Morut terkait peminjaman pelataran Kantor Bupati sebagai tempat pelaksanaan kegiatan.
“Kami bersyukur bupati menyambut baik dan memberikan disposisi terhadap kegiatan ini. Begitu pula dengan IMI Morut kami sudah melakukan pembicaraan awal untuk kegiatan ini,” kata Tamrin dari KIDC Indonesia dan Wawan selaku IMI Morut yang menjadi Sekretaris dan Bendahara panitia.
Untuk pelaksanaan kegiatan direncanakan pertengahan November. “Kita sepakati 15-16 November, tegas Ichal.
Baik Ichal dan Tamrin sebagai bagian dari Cyber Speed dan KIDC Indonesia selesai rapat panitia langsung mengontak anggota klub mobil dari Palu, Poso, Makassar dan Kendari.
“Alhamdulillah respon kawan kawan positif untuk bisa hadir nanti. Ini jadi tantangan buat kita di Morut untuk bisa bersaing nantinya,” kata Ichal dan Tamrin.(San)

