Alimuddin Terpilih Aklamasi Pimpin PWI Soppeng 2021-2024

WATANSOPPENG, DETAIL73.COM- Bupati Soppeng diwakili Kepala Dinas Kominfo Drs A Fitratuddin membuka Konferensi Kabupaten ( Konferkab) PWI Soppeng di aula Kantor Dinas Dikbud ,Sabtu 18 Desember 2021.

Acara pembukaan dihadiri segenap anggota PWI Soppeng ,Ketua bersama anggota Ikatan Jurnalis Soppeng (IJS) Ilham ,Ketua PWI Wajo H Rukman serta sejumlah insan Pers di Bumi Latemmamala.

Konferkab berlangsung cukup alot utamanya saat pembahasan Laporan Pertanggungjawaban Pengurus Periode 2017 – 2020 yang dibacakan Plt Ketua Fas Rahmat Kami serta pembahasan tata tertib persyaratan calon ketua .

Forum kekuasaan tertinggi PWI tingkat Kabupaten sekali tiga tahun tersebut secara aklamasi menetapkan Alimuddin Usman dari Media Sinergi sebagai Ketua PWI Soppeng Periode 2021-2024.

Dua calon ketua lainnya yaitu Fas Rahmat Kami setelah membacakan laporan pertanggungjawaban pengurus 2017 -2020 menyatakan mengundurkan diri, sementara Andi Agussalim Wittiri saat Konferkab tidak dapat memperlihatkan bukti fisik (sebagai persyaratan ) Anggota PWI Biasa kecuali surat keterangan masih dalam proses di PWI Pusat .

Perdebatan masalah surat keterangan ini akhirnya divooting yang setuju dan tidak setuju dari anggota PWI sesuai DPT dan memiliki hak suara .

Hasilnya 12 menolak ,2 setuju dan satu abstain. Dengan demikian Alimuddin sebagai calon tunggal dan terpilih secara aklamasi.

Konferkab kemudian menetapkan tiga formatur untuk menyusun kepengurusan yaitu Ketua terpilih , H Manaf Rahman Wakil ketua Bidang Organisasi PWI Sulsel serta Muhammad Sumardi dari Harian Radar Bone.

Untuk laporan pertanggungjawaban pengurus 2017 – 2020 ,Konferkab menerima dengan catatan untuk diverifikasi oleh tim yang dibentuk (sumardy/yahya)

Selengkapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button

You cannot copy content of this page