MAKASSAR- Wakil Rektor III Universitas Terbuka (UT) Bidang Sistim Informasi dan Kemahasiswaan, Ir.Adi Winata ,M.Si, bersilarurahim dengan pengelola UPBJJ UT Makassar, Rabu, 16 Maret 2022.
Demikian ditegaskan Penanggungjawab Bidang Kerjasama Humas dan Alumni UT Makassar, Prof Dr H.Abdul Rahman, SE, MM kepada media, Rabu 16 Maret 2022.
Dijelaskan, selama silaturrahim dengan pengelola UPBJJ Makassar, WR III UT ini didampingi Direktur UT Makassar, Drs Hasanuddin, M.Si.
Pada kesempatan Ir.Adi Winata, M.Si, berharap kepada para pengelola UT Makassar agar senantiasa memberi pelayanan secara maksimal dan cepat kepada mahasiswa.
Pelayanan secara cepat dan berkualitas kepada para mahasiswa tentu akan membawa pengaruh lebih besar terhadap kesan dan citra UT di tengah masyarakat.
Para mahasiswa yang dilayani dengan baik akan menyebarkan pengalaman pelayanan kepada orang sekitarnya dan mengajak untuk ikut kuliah di UT, katanya.
Penyajian pelayan yang terus membaik dan berkualitas kepada para mahasiswa akan menjadi salah satu faktor menentukan dalam pencapaian target mahasiswa UT mencapai satu juta orang.
Prof Rahman menambahkan, WR III UT ini lebih dari 30 tahun telah mengabdikan hidupnya untuk UT. Jabatan yang pernah diamanahkan antara lain sebagai Pembantu Dekan II Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (2004 – 2008).
Kepala UPBJJ-UT Jakarta (2008 – 2016), Kepala UPBJJ-UT Palembang (2016 – 2018), dan Ketua Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan (2018 – 2019).
Sosok WR III UT ini termasuk orang
yang energik dalam mengemukakan ide-ide dan gagasan untuk mengembangkan UT menuju 1 juta mahasiswa se-Indonesia.
Dia punya motto, keberhasilan adalah hasil kerja keras yg jujur dan ikhlas
Sosialisasi dan promosi (sosprom) diberbagai segmen pasar menjadi sangat penting dalam memperkenalkan dan mendekatkan UT di masyarakat.
Guna mencapai hal itu untuk maka UT harus tampilkan tenaga-tenaga sosprom yang energik dan memahami betul tentang UT sehingga menarik bagi para khalayak yang mengikuti kegiatan sosprom UT tersebut, katanya. ***