MORUT– Wakil Bupati (Wabup) Morowali Utara (Morut) H.Djira. K S.Pd, M.Pd menghadiri Ibadah Perayaan Natal yang diselenggarakan oleh Kerukunan Keluarga Toraja (KKT) Morowali Utara, di Dusun Matabolo, Desa Bunta, Kecamatan Petasia Timur, pada Senin (13/01/2025).
Ibadah Perayaan Natal ini mengusung Thema Marilah Sekarang kita pergi ke Bethlehem. Dalam sambutannya Ketua Kerukunan Keluarga Toraja Morowali Utara, Jan Pieter menekankan pentingnya perayaan ini sebagai momen untuk mempererat kebersamaan dan memperteguh iman dalam kasih dan persaudaraan.
Walaupun terdapat dinamika di dalam organisasi KKT namun dengan komitmen kebersamaan maka keutuhan organisasi akan selalu terjaga.
Sementara itu Wakil Bupati Morut dalam sambutanya mengapresiasi atas terselenggaranya Ibadah Perayaan Natal KKT Morut yang menjadi simbol persatuan, toleransi,komitmen dan kebersamaan yang kuat di tengah keberagaman masyarakat di Kabupaten Morowali Utara.
Wabup mengatakan bahwa Pemerintah Daerah akan terus memberikan dukungan terhadap penguatan hubungan organisasi sosial kemasyarakatan yang ada di Kabupaten Morowali Utara khususnya organisasi KKT.
“Salah satu organisasi sosial kemasyarakatan yang selalu konsisten bersama-sama Pemerintah dan Masyarakat yang memiliki komitmen yang kuat untuk membangun Morowali Utara adalah Kerukunan Keluarga Toraja’’,ujar Wakil Bupati.
Turut Hadir dalam acara Wakil Tim Penggerak PKK Kabupaten Morut Widyawati M.Djira, Asisten III Setdakab Morut sekaligus Ketua Panitia Natal KKT Drs.Irwan Agustinus Ibon, Kepala Dinas Nakertrans Kartiyanis Lakawa SE, Sekretaris Dinas Pendidikan Bernouli Tanari S.Pd M.Pd, Sekretaris BKPSDMD Morut Lolyta SH, MAP, Ketua Badan Musyawarah Antar Gereja (Bamag) Morut Pdt. Marten Tamauka beserta para Jemaat yang berasal dari KKT.
Media Kominfo Morut