MORUT, DETAIL73.COM – Kapolres Morowali Utara, (Morut) melalui Kasat Reskrim AKP Arsyad Ma’aling SH MH, menggelar Kopi Bareng (Kobar) bersama wartawan yang tergabung dalam Forum Komunikasi Jurnalistik (FKJ) Morut, bertempat di ruangan kerja Kasat Reskrim, Selasa (17/10/2023).
Kobar ini dalam rangka mempererat silahturahmi antara insan pers dengan pihak Polres Morut, sekaligus membahas terkait soal keamanan, ketertiban masyarakat (Kamtibmas), jelang Pemilu serentak 2024 di Kabupaten Morut.
AKP.Arsyad Ma’aling .SH MH selaku Kasat Reskrim Polres Morut, menghimbau kepada seluruh masyarakat Morut, tanah Tepo Asa Aroa, agar dalam pelaksanaan Pemilu tahun 2024, bisa menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya, sesuai hati nuraninya.
“Jangan karena adanya perbedaan pilihan politk, lantas kita menjadi tidak ada rasa saling menghargai lagi dan rasa persaudaraan,” ungkap Kasat Reskrim mengingatkan.
“Itu semua bisa memicu terjadinya gangguan Kamtibmas, khususnya di wilayah Polres Morowali utara. Untuk itu, beda pilihan itu biasa, tapi mari kita jaga persatuan dan kesatuan di daerah ini dan juga menghimbau, dengan maraknya terjadi kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) akhir- akhir ini, diingatkan kepada seluruh masyarakat di Morut agar selalu waspada dan berhati- hati menjaga kendaraannya dengan baik dan jangan lupa mengunci stir pada saat akan di parkir, yang juga harus diperhatikan jangan parkir sembarangan kendaraannya, apalagi di tempat-tempat yang agak sepi atau rawan ,” pungkasnya.
(Yoksan)
Editor : David Mogadi